Pernah ke Palembang? Kota ini memiliki berbagai aneka pilihan wisata kuliner yang maknyuss. Mulai dari empek-empek hingga ke berbagai jenis pindang baik ikan ataupun tulang. Ada banyak jenis pempek yang bisa disantap : kapal selam, adaan, keriting, kulit, telur, sampai ke tekwan dan model. Bagi yang sedang diet, nah dari yang sudah pernah jalan-jalan ke sini, biasanya akan kebobolan dech 🙂 soalnya makanannya enak-enak. Es yang terkenal ada di kota ini adalah es kacang, merupakan minuman khas daerah.
Untuk tempat jalan-jalan, ada wisata sungai Musi, keren loch.. punya suasana tersendiri. Mengunjungi pulau Kemaro, dimana ada pagodanya dan juga legenda masyarakat setempat tentang pulau ini. Bila malam hari, anda dapat menikmati suasana keindahan jembatan ampera dan benteng kuto besak. Sebelum mampir ke sana, biasanya melewati gedung walikota, yang merupakan bangunan ledeng peninggalan zaman Belanda. Ini beberapa lokasi jalan-jalan sambil berwisata kuliner di kota empek-empek ini. Nah, buat yang ingin berkunjung ke Palembang, silahkan hubungi pihak Pempek Lince, kita bisa membantu ataupun menemani perjalanan wisata anda atau keluarga anda di Palembang.
ping website pempek lince.